Kegiatan Pelantikan Bantara Al-Maarif Scout Pangkalan MAN Sidrap Gudep 01.963-01.064 Sukses Diselenggarakan

Kegiatan Pelantikan Bantara Al-Maarif Scout Pangkalan MAN Sidenreng Rappang Gudep 01.963-01.064 berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat. Acara yang dilaksanakan di lapangan MAN Sidrap ini diikuti oleh calon Bantara yang telah menjalani serangkaian pendidikan dan pelatihan.

Kegiatan dimulai dengan materi pertama yang dibawakan oleh Kak Ilham tentang Sejarah dan Struktur Organisasi Kepramukaan, di mana para peserta diberikan pemahaman mendalam tentang perjalanan sejarah Pramuka serta bagaimana struktur organisasi kepramukaan yang ada di Indonesia hingga tingkat dunia. Hal ini menjadi dasar penting bagi calon Bantara untuk memahami peran dan tanggung jawab mereka di dalam gerakan Pramuka.

Selanjutnya, materi kedua disampaikan oleh Kak Bayu dengan topik Kepenegakan dan Persidangan Penegak. Dalam sesi ini, peserta mendapatkan penjelasan tentang jenjang Penegak, fungsi serta tata cara persidangan dalam ambalan penegak yang merupakan bagian penting dalam pengambilan keputusan dalam ambalan.

Materi selanjutnya adalah Persidangan yang dibawakan oleh para pembina, pemangku adat, dan perwakilan dari senior ambalan Bantara. Momen puncak dari kegiatan ini adalah Pelantikan Bantara, yang secara langsung dipimpin oleh Kepala Mabigus MAN Sidenreng Rappang, H. Mukhlis Siri, S.Ag., M.Sos.I. Dalam prosesi ini, para peserta yang telah memenuhi syarat resmi dilantik menjadi Bantara dan siap mengemban tugas sebagai penegak yang lebih bertanggung jawab.

Acara ditutup dengan Renungan Bantara yang dipimpin oleh peserta yang baru saja dilantik. Renungan ini menjadi momen refleksi bagi peserta tentang makna dari tanggung jawab dan dedikasi sebagai Bantara, serta penguatan komitmen untuk terus berperan aktif dalam memajukan gerakan Pramuka di lingkungan mereka.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pengalaman yang berharga dan membentuk generasi muda yang tangguh, berdisiplin, serta memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi dalam mengabdi kepada bangsa dan negara, ungkap “Jumadi, S.Pd” dan “Asmawati Aminuddin, S.Pd.Gr.,M.Pd” selaku pembina Pramuka MAN Sidrap.

MAN Sidrap Bravo🔥👍👍👍

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *