Sidenreng Rappang, 15 Oktober 2024 – MAN Sidenreng Rappang menerima kunjungan Tim PKKM (Penilaian Kinerja Kepala Madrasah) pada tanggal 15 Oktober 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan evaluasi kinerja kepala madrasah dalam rangka meningkatkan kualitas manajemen dan pelayanan pendidikan di madrasah.
Tim PKKM yang terdiri dari Pengawas Madrasah, Wahidah Saidu, S. Pd. I., M. Pd. I, dan Abdul Jabbar, S. Ag., M. Pd. I, melakukan serangkaian kegiatan yang meliputi wawancara, observasi, dan analisis dokumen terkait.
Dalam sambutannya, Kepala MAN Sidenreng Rappang, H. Mukhlis Siri, S. Ag., M. Sos. I, menyampaikan harapannya agar evaluasi ini dapat memberikan masukan yang konstruktif bagi pengembangan madrasah ke depan.
Wahidah Saidu, S. Pd. I., M. Pd. I, menyatakan bahwa penilaian ini sangat penting untuk mengetahui sejauh mana kepala madrasah menjalankan tugas dan tanggung jawabnya. Ia juga menekankan perlunya transparansi dan keterlibatan semua pihak dalam proses evaluasi.
Abdul Jabbar, S. Ag., M. Pd. I, menambahkan bahwa hasil dari penilaian ini akan digunakan sebagai acuan dalam pengembangan program dan kebijakan di tingkat madrasah. Dia berharap kepala madrasah dapat terus meningkatkan kinerjanya demi kemajuan pendidikan.
Kunjungan ini diakhiri dengan diskusi terbuka antara tim PKKM dan para staf serta guru di MAN Sidenreng Rappang. Diharapkan, hasil dari penilaian kinerja ini akan memberikan dampak positif bagi peningkatan mutu pendidikan di madrasah tersebut. Humas MAN Sidrap_Niar
Tinggalkan Balasan